UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENULIS SEBUAH TEKS RECOUNT DENGAN METODE LATIHAN PADA SISWA KELAS VIII DI SMP NEGERI 136 JAKARTA TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Kata Kunci:
Recount Text, Latihan, Metode DrillAbstrak
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan siswa dalam menulis sebuah teks recount, khususnya pada mata pelajaran bahasa inggris. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah dengan metode latihan dapat meningkatkan kemampuan menulis sebuah teks recount pada siswa kelas VIII SMPN 136 Jakarta Utara?. Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII tahun pelajaran 2022/2023 dengan jumlah siswa sebanyak 36 orang. Sedangkan objek dalam penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan menulis siswa dengan metode latihan. Adapun tempat penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dikelas VIII SMPN 136 Jakarta dan waktu penelitian dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2022 . Mata pelajaran yang diteliti adalah Bahasa Inggris. Agar penelitian tindakan kelas ini berhasil dengan baik tanpa hambatan yang mengganggu kelancaran penelitian, peneliti menyusun tahapan-tahapan yang dilalui dalam penelitian tindakan kelas, yaitu: 1) Perencanaan/persiapan tindakan , 2) Pelaksanaan tindakan, 3) Observasi, dan 4) Refleksi. Berhasilnya penerapan metode latihan pada mata pelajaran Bahasa Inggris, diketahui dari adanya peningkatan kemampuan menulis dari sebelum tindakan, Siklus I ke siklus II. Pada sebelum tindakan kemampuan siswa dalam menulis sebuah teks recount hanya 40% dengan kategori ”Tidak bagus” karena berada pada rentang 0-40%. Pada siklus I kemampuan siswa dalam menulis sebuah teks recount meningkat dengan persentase 61% dengan kategori ”cukup” karena berada pada rentang 56-75%. Setelah diadakan perbaikan proses pembelajaran pada siklus II kemampuan siswa dalam menulis sebuah teks recount mengalami peningkatan dengan persentase 81% dengan kategori ”sangat bagus” karena berada pada rentang 76-100%. Keadaan ini menunjukkan bahwa menulis berbahasa inggris melalui metode latihan dapat dikatakan meningkat.
Referensi
Anas Sudjono, Pengantar Statistik Pendidikan, Jakarta, Raja Grafindo Persada, 2004.
Bachtiar Bima M dan Cicik Kurniawati, Let’s Talk, Bandung , Pakar Raya, 2005. Disdik Nasional, Kurikulum KTSP untuk SLTP, Jakarta, Disdik Nasional, 2006.
Hartono, Strategi Pembelajaran. Pekanbaru, LSFK2P, 2007.
Jeremy Harmer, The Practice of English Language Teaching, London and New York, Cambridge, 1991. Kalayo Hasibuan dan Fauzan Ansyari, Teaching English as a Foreign Language, Pekanbaru, Alaf Riau, 2007.
Masri Singarimbun dan Sofian Effendi, Metode Penelitian Survai, Yogkarta, LP3ES, 1987.
M. Syafi’i S, The Effective Paragraph Development, Pekanbaru, LBSI, 2007.
M. Syafi’I S, A Writing of English for Academic Purposes, Pekanbaru, LBSI, 2007.
Nadia Devaga, The Students’ Ability in Writing Recount Paragraphs and the Factors that Influence it of the third Year Students at MAN 1 Pekanbaru, Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Negeri Suska Riau, Pekanbaru, 2008.
Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Tindakan Praktek, Jakarta : Rineka Cipta, 1997.
Syaiful Bahri Djamarah dan Aswan Zain, Strategi Belajar Mengajar, Jakarta, Rineka Cipta, 2006.
Winda Gunarti, Lilis Suryani, dan Azizah, Metode Pengembangan Perilaku dan Kemampuan Dasar Anak Usia Dini, Jakarta : Universitas Terbuka, 2010.
http://definisi-pengertian.blogspot.com, Pengertian-menulis, Html, 2010.
http://definisi-pengertian.blogspot.com , Pengertian-menulis, Html, 2010.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Widaryanti Widaryanti
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.